Termiskin dan Pengangguran Terbanyak, Ketua DPD Partai NasDem : Luwu Utara Miris

    Termiskin dan Pengangguran Terbanyak, Ketua DPD Partai NasDem : Luwu Utara Miris
    Ketua DPD Partai NasDem Luwu Utara, Putriana Hamda Dakka.

    LUWU UTARA - Ketua DPD Partai NasDem Luwu Utara, Putriana Hamda Dakka menyebutkan Luwu Utara sedang sakit, jika diibaratkan manusia, maka kondisinya sekarat.

    Hal itu tegas diungkap saat orasi perdananya dikantor DPD NasDem Luwu Utara, di Masamba, kabupaten Luwu Utara, Provinsi Sulawesi Selatan, Rabu (01/12/2021).

    "Pokoknya Luwu Utara ini miris, yang membantahkan ucapan ini silahkan bertemu langsung dengan saya, " ujar Putri Dakka sapaan akrabnya.

    Ia menyebutkan Luwu Utara terbukti urutan ketiga kabupaten termiskin dan urutan kedua tingkat pengangguran terbanyak.

    "Saya mengajak semuanya untuk bersama bangkitkan dan birukan Luwu Utara, " lanjutnya.

    Pengusaha muda yang aktif kegiatan sosial ini mengungkap strateginya adalah menyentuh masyarakat dengan hati tulus dan akan berbalik menjadi kasih sayang dari masyarakat.

    Ia meminta keluarga besarnya serta yang tergabung di SPD (Sahabat Putri Dakka) dan rekan-rekan lainnya untuk mendukung perjuangannya di Luwu Utara.

    "Saya putri daerah Luwu Utara yang siap berjuang bangkitkan Luwu Utara. Saya minta kita untuk solid, bersatu berjuang dan menang, " tegas Putri Dakka. (Ibnu)

    Luwu Utara DPD NasDem Putri Dakka Partai NasDem Sulawesi Selatan
    Ibnu S. Mattangaran

    Ibnu S. Mattangaran

    Artikel Sebelumnya

    Putri Hamda Dakka Disebut Sosok Pemimpin...

    Artikel Berikutnya

    Konsolidasi Dengan Pengurus DPD Partai Nasdem,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Ikuti Kami